
Lebak - Berbagi kebaikan di bulan suci Ramadhan, Organisasi Kepemudaan Karang Taruna Kecamatan Rangkasbitung menggelar acara buka bersama sekaligus Memyantuni puluhan anak yatim yang berlangsung di sekretariat karang taruna Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten. Pada Selasa, 25/03/2025.
Turut hadir dalam acara tersebut, Sekertaris dan wakil Karang Taruna Kabupaten Lebak, Presidium Forwatu Banten, Sekmat Kecamatan Rangkasbitung, Kepala Desa Sukamanah, Ketua KWRI Kabupaten Lebak, serta para tokoh Agama, Pemuda dan tokoh Masyarakat.
Dalam sambutannya, Ketua Karang Taruna Kecamatan Rangkasbitung M. Riswanto, S. Kom menyampaikan, acara tersebut merupakan bagian dari kewajiban sebagai umat Islam untuk menyayangi dan mengasihi para yatim
" Ini adalah rutinitas kami Karang taruna Rangkasbitung untuk selalu berbagi dengan para yatim sebagai upaya meringankan beban mereka menjelang Idul Fitri khususnya di wilayah Rangkasbitung " Ungkap Aris sapaan akrab Ketua Karang Taruna Rangkasbitung.
" Usai melakukan santunan kita juga menggelar acara buka bersama dengan para kader pengurus Karang Taruna sebagai bentuk silaturahmi untuk saling berinteraksi mengingat acara berkumpul hanya dalam moment moment tertentu " Ujar Aris yang juga aktif sebagai Sekertaris Umum Forwatu Banten.
Dalam kesempatan itu Aris yang juga merupakan pengusaha muda di Lebak menyampaikan rasa syukurnya atas terlaksananya kegiatan tersebut. Ia juga berterimakasih kepada seluruh tamu yang hadir atas keberkenaannya membersamai acara Karang Taruna Kecamatan Rangkasbitung
" Alhamdulillah acara kami yang sederhana ini bisa terwujud. Saya ucapkan terimakasih kepada para tamu undangan atas kesediaannya membersamai acara kami " Tuturnya.
Sementara itu, Sekertaris Karang Taruna Daerah Kabupaten Lebak H. Ari Pramudia memberikan apresiasi kepada Ketua dan pengurus Karang taruna Kecamatan Rangkasbitung yang telah berperan aktif menjalankan organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat.
" Saya ucapkan terimakasih kepada Ketua dan pengurus Karang Taruna Rangkasbitung yang telah berperan aktif dalam melakukan sosial di masyarakat salah satunya kegiatan rutin santunan anak yatim. Mudah mudahan kedepannya lebih bisa bermanfaat dengan kegiatan kegiatan sosial dan positif. " Ungkap Ari Pramudia
Hal senada juga di ungkapkan Presidium Forwatu Banten Arwan, S.Pd., M.Si menurutnya kegiatan santunan anak yatim merupakan hal yang sangat penting dilakukan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap sesama.
" Memperhatikan dan merawat anak yatim itu sangatlah mulia, bagaimana Rasulullah dalam satu hadis menyampaikan bagi umatnya yang menyayangi dan merawat anak Yatim maka kedudukannya di surga bersama Rosul seperti jari tengah dan telunjuk " Terang Arwan.
Dalam kesempatan itu Arwan berpesan untuk tetap selalu menebar kebaikan, Ia ingin kegiatan Sosial dan positif agar tetap di pertahankan menjadi rutinitas sebagai tolak ukur dalam menjalin silaturahmi dengan sesama sambil berbagi kebaikan.
" Di bulan Ramadhan bukan hanya ibadah puasa yang kita lakukan, namun bersilaturahmi dengan sesama merupakan bentuk ibadah yang perlu kita lakukan terlebih jika dibarengi dengan kegiatan kegiatan sosial yang bermanfaat untuk masyarakat " Tutupnya.